
Penulis : Basiran Esa Haryanto, SM
SuaraUMKM, Jakarta – Suatu kebanggan tersendiri bagi masyarakat Kabupaten Cilacap bahwa pada hari ini Kamis, 08 Desember 2022 bertempat di Hotel Sindoro Cilacap telah berlangsung peluncuran Aplikasi Belanja Online berbasis Digital Android yaitu CIBLON, CIBLON sendiri merupakan kepanjangan dari Cilacap Belanja Online adalah suatu aplikasi digital berbasis Android yang dapat di unduh di PlayStore. Suatu Aplikasi E-commerce bagi Pelaku UMKM Kabupaten Cilacap yang sangat Smart. Seperti Aplikasi Aplikasi E-Commerce lainnya, CIBLON sudah tersedia di Play Store berbasis Android dan dapat di unduh oleh siapa saja sebagai Aplikasi B2B.

Peluncuran Aplikasi CIBLON di laksanakan secara meriah oleh Pj Bupati Cilacap, Ibu Yunita Dyah Suminar, SKM,M.Sc, M.Si dan juga di hadiri oleh beberapa Kepala Dinas di Kabupaten Cilacap.
Aplikasi ini memiliki fitur fitur yang sangat kompetibel bagi pelaku UMKM dalam mengelola usaha toko online berskala E-Commerce.
“CIBLON adalah solusi bagi pelaku UMKM Kabupaten Cilacap sebagai toko Online berbasis Android. Dengan adanya Aplikasi CIBLON Pelaku UMKM akan lebih efektif dalam mengelola toko-toko Online nya karena fiturnya sederhana dan mudah di pahami” Ungkap Angga sebagai Pengembang Aplikasi.
Setelah di luncurkannya CIBLON, sangat di harapkan dapat mewadahi seluruh Pelaku UMKM di Kabupaten Cilacap yang sebanyak 114.000 pelaku UMKM aktif.