spot_img

Forum UMKM Asal Kabupaten Pasaman Barat Bersama Benahi Usaha Tuk Capai Kesejahteraan Bersama

Forum UMKM Asal Kabupaten Pasaman Barat Bersama Benahi Usaha Tuk Capai Kesejahteraan Bersama, Sumber : Istimewa

SuaraUMKM, Jakarta – Forum Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Komunitas Industri Kreatif Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, terus berupaya membenahi usaha dalam rangka meningkatkan kesejahteraan pelaku usaha yang ada.

Ketua Forum UMKM Komunitas Industri Kreatif Pasaman Barat Ade Media Saputra di Simpang Empat, Sabtu, mengatakan saat ini anggota utama forum 74 UMKM dan 220 anggota muda yang terus dilakukan pembinaan.

Dalam memajukan usaha anggota forum melakukan pertemuan bulanan dan berbagi pengalaman dalam memajukan usaha di masa pandemi ini.

Selain itu juga melakukan studi tiru peningkatan usaha ke berbagai UMKM yang tergolong maju di beberapa daerah di Sumbar, salah satunya di Payakumbuh.

“Kita juga mempelajari ilmu dan pengalaman terkait pemasaran produk melalui digital marketing seperti media sosial, e-commerce dan lainnya,” ujarnya

Pihaknya juga terus meningkatkan kemampuan tentang langkah dan strategi khusus dan tepat melaksanakan penjualan online, seperti memahami pengaruh foto produk dalam memasarkan produk melalui digital marketing.

Untuk itu, Forum UMKM juga membuat akun media sosial untuk memperkenalkan produk-produk hasil dari anggota Forum UMKM itu sendiri yang bertujuan untuk mempromosikan produk anggota dan juga sebagai media pemasaran produk.

“Kita juga memfasilitasi anggota untuk memasarkan produk secara offline. Dengan cara membuka jalur agar produk anggota bisa masuk di berbagai swalayan atau mini market di Pasaman Barat,” sebutnya.

“Khusus ini tentu dengan syarat dan ketentuan, seperti produk harus memiliki perizinan, memiliki kemasan atau label yang bagus dan jelas dan produk memiliki kualitas yang bagus,” katanya.

Ia menyebutkan produk yang diproduksi oleh anggota forum diantaranya kopi Kajai yang pemasaran sudah masuk kota Medan Sumatera Utara.

Lalu emping jagung mentega sudah masuk kota Padang. Rendang lokan khas Maligi sudah ada di beberapa mini market di kota Pekanbaru dan sudah beberapa kali di order oleh konsumen dari Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan juga luar negeri karena ke Kasan produk.

BACA JUGA :  Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Sistem 3G Dalam Pengembangan UMKM Di Pangkalpinang

Ada juga aneka kripik pisang, serundeng ubi khas Pasaman Barat dan kripik tempe khas Pasaman Barat.

Kemudian ada kerajinan seperti batik tigo suku khas Desa Baru, songket khas Pasaman Barat dan kerajinan bordiran khas Talu yang juga sudah masuk pasar di Kota Bukittinggi

“Produk itu tidak lepas dari dukungan dari Pemkab Pasaman Barat melalui dinas terkait yang melaksanakan pelatihan dan bimbingan bagi UMKM Pasaman Barat,” katanya.

Meskipun terus berbenah, Forum UMKM saat ini butuh wadah atau sejenis galeri seperti pusat oleh-oleh khas Pasaman Barat yang benar-benar dikelola dengan baik.

Hal itu bertujuan hasil UMKM dan kerajinan bisa berkumpul di suatu galeri sehingga para konsumen mudah dan gampang mencari produk UMKM Pasaman Barat.

Pihaknya juga mengimpikan memiliki armada atau mobil pemasaran produk UMKM, sehingga mempermudah memperkenalkan dan mempromosikan produk ke pelosok Pasaman Barat hingga keluar kota Pasaman Barat seperti daerah lain besar yang sudah memiliki mobil promosi dan pemasaran UMKM.

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Pahrein beberapa waktu lalu mengatakan akan terus berupaya melakukan pembinaan UMKM dengan pelatihan-pelatihan.

“Gempa yang melanda Pasaman Barat beberapa waktu lalu sangat berdampak bagi pelaku UMKM. Tentu secara bertahap pembenahan akan kita lakukan. Tidak saja mengusulkan bantuan modal juga akan difasilitasi mengikuti pelatihan dan promosi produk yang ada,” katanya.

Sumber Informasi : Antaranews.com

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Popular

spot_img

Subscribe

Article
Related

Silaturahmi & Buka Bersama Sambil Konsultasi Bisnis dan Belajar Bikin Konten Video Produk Bersama Wiranesia

SuaraUMKM, Jakarta, 10 Maret 2025 – Menyambut bulan suci...

Revolusi Industri Kecil: Program IKM Berkah Siap Ubah Nasib 10.000 Peserta di Kalimantan Tengah!

SuaraUMKM, Jakarta - Kalimantan Tengah, 6 Maret 2025 –...

Profil 17 Mentor Wirausaha: Pendamping Top 350 PFpreneur 2024 dalam 3 Bulan Transformasi Bisnis

SuaraUMKM, Jakarta - Setelah berakhirnya tahap kurasi final Program...

Pertamina Foundation dan Wiranesia Inkubator Sukses Gelar Inaugurasi dan Pameran UMKM PFpreneur 2024

SuaraUMKM, Jakarta - Pertamina Foundation, bekerja sama dengan Wiranesia...