
SUARAUMKM.COM – Kemenparekraf mengapresiasi antusiasme para desainer yang turut berkontribusi dalam membangkitkan ekonomi pelaku usaha kreatif di NTT, melalui karya-karya desain kemasan Ekraf Exotic NTT.
Demikian disampaikan langsung oleh Sandiaga Salahudin Uno dalam webinar bedah kemasan level-up ide kemasan ekraf atau like exotic NTT yang dilakukan oleh De lab, ITB dan Bank Indonesia perwakilan NTT. Rabu (27/4/2022).
Menurutnya, hal tersebut merupakan langkah strategis yang tepat manfaat, tepat sasaran, dan tepat waktu untuk bisa meningkatkan ekonomi, menciptakan peluang kerja, dan tentunya lapangan pekerjaan.
“Langkah ini menjadi momentum bagi pelaku usaha untuk meningkatkan ekonomi, khususnya di NTT,” ungkap Sandiaga.
Lanjutnya, ia menegaskan bahwa pihaknya mendukung program yang dapat membangkitkan dan meningkatkan produk-produk NTT.
“Saya harap kita sama-sama mendukung, agar sesi ini dapat memberikan inspirasi, motivasi dan berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, maupun secara nasional dan terutama dalam hal keberkelanjutan,” tuturnya.