spot_img

Berangkat dari Hobi dan Keresahan, KainIndonesia.co Raup Belasan Juta Rupiah Perbulan

www.kainindonesia.co

SUARAUMKM – Setiap orang pasti memiliki hobinya masing-masing. Hobi merupakan kegiatan yang didasari atas rasa senang atau suka, baik itu yang berkaitan dengan fashion, olahraga, seni, musik, memasak, menulis, membaca buku, dan lainnya.

Beberapa orang bahkan mengambil manfaat lain dari hobi tersebut, dengan cara mengelolanya agar menghasilkan uang. Bukankah tidak salah jika Anda mengubah hobi menjadi bisnis? Sama sekali tidak ada salahnya, justru menjadikan hobi sebagai bisnis sudah membantu Anda untuk menemukan ide dan membuka peluang usaha baru.

Anda tentu pernah mendengar pepatah ‘Do What You Love and Love What You Do’ kan? Melalui pepatah tersebut Anda pasti tahu bahwa melakukan suatu pekerjaan yang disukai dan didasari dengan hati, maka pekerjaan yang sebenarnya berat pun akan terasa ringan dengan sendirinya. Sebaliknya, jika anda melakukan pekerjaan dan tanpa didasari rasa senang, maka pekerjaan ringan pun akan terasa sangat berat.

Seperti halnya Shinta Paramarti, wanita asal Jakarta Timur yang memiliki hobi terhadap Fashion. Dirinya berani mengambil keputusan untuk meninggalkan pekerjaan yang sudah 4 tahun ia lakoni di perusahaan IT, karena melihat peluang usaha dalam hobinya.

Keputusan itu ia ambil, sebab kecintaannya (Hobi) kepada keragaman kain di Indonesia. Karena begitu cintanya ia kepada kain khas Indonesia, ia mulai merasa khawatir dengan keberadaan kain Indonesia di Negaranya sendiri.

“Karena kecintaan saya kepada kain, saya juga khawatir akan punahnya kain Indonesia. Itu bisa dilihat dari kasus klaim negara lain terhadap warisan kebudayaan kita dan semakin menurunnya ekspor batik,” ungkapnya kepada suaraumkm.com, Kamis (9/6/2022).

Menurut Shinta, penurunan ekspor ini salah satu penyebabnya yaitu motif yang dicontek oleh negara lain dan diproduksi secara besar dengan ongkos produksi yang lebih murah.

BACA JUGA :  Berawal Dari Hobi Suami, ASN Tangsel Sukses di Bisnis Kuliner

Padahal menurut Shinta, ketika dirinya melakukan travelling di Pulau Jawa, sepanjang perjalanan pantura (Cirebon, Tegal, Pekalongan, Semarang, dll) saja dirinya dibuat kagum oleh setiap kota yang memiliki kain batik dengan ciri khasnya sendiri-sendiri.

“Belum dengan kain-kain lain, misalnya ada tenun Jepara, tenun Makassar, tenun Sumba, dll,” terang Shinta.

Maka, berangkat dari hobi dan keresahannya terhadap kain khas Indonesia, Shinta memutuskan untuk mendalami hobinya dengan mengikuti kursus Program Tata Busana selama 1 tahun di LPTB Susan Budihardjo, dan kemudian membentuk brand KainIndonesia.co. yang bertujuan untuk menjaga nilai luhur dari kain Indonesia.

Workshop KainIndonesia.co

Apa Itu Brand Kain Indonesia?

Kain Indonesia (www.KainIndonesia.co) adalah rumah usaha yang berdiri sejak tahun 2020 dan fokus pada pelayanan penjualan produk baju jadi (ready to wear) dengan standar ukuran internasional dan service jahit (custom-made) dengan mengutamakan material asli Indonesia seperti kain batik, tenun, jumputan, songket, tapis, dll, dengan standar ukuran Internasional.

Kain Indonesia juga merupakan Brand pertama di Indonesia dengan sentuhan Wastra Indonesia yang menggunakan International Size Chart. Selain itu, www.kainindonesia.co sangat mendukung program minimalisasi sampah, sehingga rumah usaha ini memanfaatkan sisa kain untuk dijadikan sebagai suvenir, seperti masker, pouch, tas, dll.

Memiliki Visi menjadi pemimpin dalam produksi baju jadi (ready to wear) dari kain-kain Indonesia, dengan standar ukuran Internasional (International Size Chart). Kain Indonesia terus berupaya memberdayakan inovasi dan desain terbaru dan terbaik, untuk memberikan kepuasan total kepada pelanggan.

Dengan Misi meningkatan ekonomi hingga daerah terpencil, terutama pengrajin kain, Melestarikan warisan budaya Indonesia, Memberikan edukasi dan Menarik Wisatawan, Www.KainIndonesia.co konsisten membeli kain tradisional Indonesia secara offline dan online langsung dari pengrajin kain dari kota hingga desa kecil.

BACA JUGA :  Akan Ada Food Festival, Jakarta E-Prix 2022 Dukung Bisnis Pelaku UMKM

Produk Kain Indonesia

Www.KainIndonesia.co benar-benar menjaga autensitas kain yang dipasarkan. Demi menjaga nilai luhur kebudayaan dan kepercayaan pelanggan, www.kainindonesia.co mengambil langsung Batik dari daerah Cirebon, Pekalongan, Yogya, dan seterusnya.

Untuk Tenun, www.KainIndonesia.co mengambil langsung dari Toraja, Tenun Ulos, Tenun Grinsing, Tenun Sumba, dll. Dan untuk Songket yang dipasarkan oleh KainIndonesia.co adalah Songket Palembang, Songket Jambi, dan seterusnya.

Berikut Produk www.KainIndonesia.co,

1. OUTER – CARDIGAN – JAKET

2. ATASAN – TOP – BLOUS – KEMEJA

3. TUNIK

4. DRESS

5. KOMBINASI POLOS

6. COUPLE – FAMILY

7. SUVENIR

Meski brand baru dan belum begitu besar, www.KainIndonesia.co menyajikan harga yang terbilang murah dikelasnya yaitu dikisaran harga Rp.150 hingga Rp.300 Ribuan saja.

Dan pemesanan bisa dilakukan melalui IG atau Marketplace (Shopee, Tokopedia, Blibli, Lazada dengan user name KainIndonesia.co. Atau bisa membeli secara langsung di Bazaar-bazaar yang digelar di gedung perkantoran Area Jakarta (Thamrin, Sudirman dan Gatot Subroto)

Kedepannya, www.KainIndonesia.co akan menciptakan baju-baju dengan global taste & brand pertama dengan material dasar/sentuhan Kain Indonesia yang menggunakan standar ukuran Internasional.

Selain itu, Brand Kain Indonesia juga akan lebih banyak dipakai oleh masyarakat Indonesia luas, sehingga meningkatkan penggunaan Kain Indonesia dan lebih dikenal dan dicintai oleh masyarakat.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Popular

spot_img

Subscribe

Article
Related

Desain Jadi Lebih Mudah! Ini Tips Memakai Canva untuk Pemula yang Ingin Tampil Profesional

SuaraUMKM, Jakarta – Di tengah arus digitalisasi yang semakin...

Workshop Amerop Business Academy Latih Generasi Muda Hadapi Masalah Nyata Bisnis Global

SuaraUMKM, Jakarta, 10 April 2025 – Dalam rangkaian program...

Kolaborasi Lintas Sektor, PPIDK Amerop Gelar Webinar Internasional untuk Cetak Inovator Muda

SuaraUMKM, Jakarta, 10 April 2025– Perhimpunan Pelajar Indonesia Dunia...

Tips Foto Produk Modal HP, Tapi Hasil Kayak Studio.

SuaraUMKM, Jakarta – Foto yang bagus dan menarik sudah...