spot_img

Akibat harga BBM naik, Menkopukm teten masduki usulkan 6 juta UMKM dapat BLT

Akibat harga BBM naik, Menkopukm teten masduki usulkan 6 juta UMKM dapat BLT
Akibat harga BBM naik, Menkopukm teten masduki usulkan 6 juta UMKM dapat BLT, sumber : istimewa

SuaraUMKM, Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM (Menkopukm) Teten Masduki mengusulkan 6 juta UMKM mendapatkan bantuan Rp600 ribu per usaha usai harga Bahan Bakar Minyak (BBM) naik.
Teten mengungkapkan kenaikan BBM tentu berdampak kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Indonesia.

“Kita sudah mengusulkan dan sudah dibicarakan dengan menko perekonomian (Airlangga Hartarto) , salah satunya yang sudah kita usulkan itu, bantuan presiden(banpres) untuk usaha mikro adalah bentuk hibah,” kata Teten saat ditemui di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Kamis (8/9).

Teten mengungkapkan bantuan akan langsung disalurkan apabila pemberian hibah disetujui.

“Untuk UMKM Rp 600 ribu, kita baru usulkan begitu sudah dapat persetujuan kami langsung salurkan, karena waktu ini pendek, untuk mengejar sampai Desember. Harus segera, minimum minggu depan,” ujarnya.

Per Sabtu (3/9) lalu, pemerintah mengerek harga BBM pertalite dari Rp7.650 menjadi Rp10 ribu per liter, solar bersubsidi Rp5.150 menjadi Rp6.800 per liter, dan pertamax dari Rp12.500 menjadi Rp14.500 per liter.

Hal itu dilakukan lantaran kuota subsidi BBM APBN 2022 terancam jebol di tengah lonjakan harga minyak dunia yang menembus US$100 per barel.

Sumber informasi : ccnindonesia

BACA JUGA :  Dengan Modal 1 Juta Pelaku UMKM Fashion Rajut Asal Bandung Ini Bisa Ekspor Produknya
spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Popular

spot_img

Subscribe

Article
Related

Silaturahmi & Buka Bersama Sambil Konsultasi Bisnis dan Belajar Bikin Konten Video Produk Bersama Wiranesia

SuaraUMKM, Jakarta, 10 Maret 2025 – Menyambut bulan suci...

Revolusi Industri Kecil: Program IKM Berkah Siap Ubah Nasib 10.000 Peserta di Kalimantan Tengah!

SuaraUMKM, Jakarta - Kalimantan Tengah, 6 Maret 2025 –...

Profil 17 Mentor Wirausaha: Pendamping Top 350 PFpreneur 2024 dalam 3 Bulan Transformasi Bisnis

SuaraUMKM, Jakarta - Setelah berakhirnya tahap kurasi final Program...

Pertamina Foundation dan Wiranesia Inkubator Sukses Gelar Inaugurasi dan Pameran UMKM PFpreneur 2024

SuaraUMKM, Jakarta - Pertamina Foundation, bekerja sama dengan Wiranesia...